Search results: 309

Pendidikan Pancasila V (TEO II/2019/2020)
Matakuliah ini adalah matakuliah wajib di program studi sarjana yang bertujuan membekali mahasiswa dengan kepekaan untuk melihat konteks berteologi dan berfilsafat dari perspektif kelima nilai dasar yang menjadi prinsip dasar hidup bersama bangsa Indonesia. Dalam perkuliahan ini, Pancasila dipelajari bukan sebagai rumusan ideologis yang mati, melainkan sebagai realitas masyarakat Indonesia yang dinamis.
Tujuan dari perkuliahan ini adalah supaya:
1. mahasiswa mengenal, memahami sekaligus mengkritisi sejarah terbentuknya Pancasila beserta interpretasi-interpretasinya selama ini;
2. mahasiswa ikut mengalami persoalan kebangsaan, identitas nasional, percaturan bangsa-bangsa, pergulatan kemanusiaan dan sosial-demokrasi yang melatarbelakangi lahirnya Pancasila dan yang membuat Pancasila relevan;
3. mahasiswa tertantang untuk mengembangkan suatu sikap kemanusiaan yang berwawasan kebangsaan, demokrasi, keadilan sosial, dan berketuhanan dalam konteks masyarakat Indonesia dan dalam pergaulan antar bangsa di zaman sekarang.
Tujuan dari perkuliahan ini adalah supaya:
1. mahasiswa mengenal, memahami sekaligus mengkritisi sejarah terbentuknya Pancasila beserta interpretasi-interpretasinya selama ini;
2. mahasiswa ikut mengalami persoalan kebangsaan, identitas nasional, percaturan bangsa-bangsa, pergulatan kemanusiaan dan sosial-demokrasi yang melatarbelakangi lahirnya Pancasila dan yang membuat Pancasila relevan;
3. mahasiswa tertantang untuk mengembangkan suatu sikap kemanusiaan yang berwawasan kebangsaan, demokrasi, keadilan sosial, dan berketuhanan dalam konteks masyarakat Indonesia dan dalam pergaulan antar bangsa di zaman sekarang.
